RMOL. Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (Inasgoc) meluncurkan lagu resmi atau official theme song yang diberi judul Meraih Bintang.
Lagu diciptakan oleh produser kondang Pay Siburian yang menunjuk pedangdut Via Vallen untuk menyanyikannya.Menurut Pay, pemilihan Via bukan tanpa alasan sebab sudah melalui riset dan dianggap paling tepat untuk membawakan lagu tersebut.
"Memang Via pada saat sekarang grafiknya lagi menanjak. Dan mudah-mudahan Via jaga kesehatan karena 49 hari itu banyak godaan," ujarnya di Gedung TVRI, Jakarta, Sabtu malam (30/6).
Via Vallen sendiri berharap, lagu tema Asian Games 2018 yang berirama dangdut mampu membawa genre musik itu semakin dikenal dunia.
"Dangdut akan terangkat. Lebih dikenal lagi di skala nasional maupun internasional," kata pemilik nama Maulidia Octavia itu. [wah]
http://nusantara.rmol.co/read/2018/07/01/345833/Lewat-Lagu-Asian-Games,-Via-Vallen-Ingin-Dangdut-Makin-Mendunia-Bagikan Berita Ini
0 Response to "Lewat Lagu Asian Games, Via Vallen Ingin Dangdut Makin Mendunia"
Post a Comment