Search

Nyanyikan Lagu Asian Games 2018, Via Vallen Ingin Bawa ...

180721084435-nyany.jpg

dokumen galamedianews.com

Nyanyikan Lagu Asian Games 2018, Via Vallen Ingin Bawa Dangdut Mendunia

PENYANYI dangdut Via Vallen yang kini namanya tengah melambung mengaku bangga sekaligus mendapat berkah dengan kehadiran pesta olahraga terbesar tingkat Asia, Asian Games 2018. Pasalnya, wanita kelahiran Surabaya, 1 Oktober 1993 itu didaulat Indonesia Asian Games 2018 Organizing Committee (Inasgoc) untuk menyanyikan lagu tema Asian Games 2018 berjudul Meraih Bintang dalam album Energy Of Asia.

Inasgoc memiliki alasan sehingga akhirnya memilih pelantun tembang Sayang itu untuk menyanyikan salah satu lagu tema Asian Games 2018.

"Sebenarnya bukan pilih-memilih, tetapi sudah dipersiapkan sejak Januari 2018. Lagu sudah ada sejak lama. Dari hasil diskusi dan survei, lagu itu dinyanyikan Via Vallen. Kami memilih dia, karena selain masih muda dan berenergi, lagu dangdut yang dinyanyikan Via juga sangat melekat dengan masyarakat. Kita ingin masyarakat dunia juga tahu bahwa dangdut itu juga enak untuk didengar," kata Ketua Umum Asosiasi Industri Rekaman Indonesia (Asiri), Gumilang Ramadhan saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (20/7/2018).

Tak hanya menggaet Via Vallen, Inasgoc yang bekerja sama dengan Asiri juga menggaet para musisi papan atas Indonesia untuk menyanyikan lagu-lagu penyemangat bagi para olahragawan yang akan bertarung di ajang Asian Games 2018. Ariel Noah, NEV+, Afgan Syahreza, Anji, Armada, Bunga Citra Lestari, Once, Cakra Khan, Dira Sugandi, JFlow, Dipha Barus, GAC, Isyana Sarasvati, Slank, dan Shakira Jasmin digaet untuk menyanyikan lagu-lagu penyemangat demi suksesnya perhelatan Asian Games 2018 yang diselenggarakan di Jakara dan Palembang.

"Kebanggaan bagi pelaksana Asian Games bisa bekerja sama dengan musisi papan atas di Indonesia yang mewakili genre musik dan juga budaya Indonesia. Album mulai dikerjakan pada kuarter empat tahun 2017," katanya.

Via Vallen yang dihubungi secara terpisah mengaku bangga bisa menyanyikan lagu Meraih Bintang. Baginya, menyanyikan salah satu lagu tema Asian Games merupaka kehormatan besar.

"Pastinya bangga dan merasa terhormat bisa menyanyikan lagu yang merupakan theme song Asian Games 2018, karena event sekelas Asian Games jelas membutuhkan lagu yang mampu menjadi benang merah pengikat masyarakat kita. Saya yakin musik dangdut adalah bahasa universal yang mampu menjangkau seluruh kalangan di Indonesia. Ayo Indonesia, kita goyang bersama di Asian Games 2018. Dengan menyanyikan lagu ini, saya berharap bisa membawa dangdut mendunia, terutama di level Asia," ujarnya.

Editor: H. Dicky Aditya

Bagikan melalui:

Let's block ads! (Why?)

http://www.galamedianews.com/asian-games-ke-18/194054/nyanyikan-lagu-asian-games-2018-via-vallen-ingin-bawa-dangdut-mendunia.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Nyanyikan Lagu Asian Games 2018, Via Vallen Ingin Bawa ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.